Kabupaten Tangerang || suaragempur.com – Dalam memperingati Hari Ulang Tahun Republik Indonesia HUT RI ke- 79, merupakan momentum yang sangat berharga bagi Lembaga Swadaya Masyarakat Gerakan Pemantau Kinerja Aparatur Negara (LSM GEMPUR) DPD Provinsi Banten melalui Ketua Ilham Saputra menyampaikan ucapan selamat Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke-79. Jumat, 16/08/2024S
“Semoga di usia yang ke-79 tahun ini, Indonesia semakin maju dan menjadi negara yang lebih baik di masa depan,” ujar Ilham Saputra dalam keterangan tertulisnya.
Ilham Saputra Ketua LSM GEMPUR DPD Provinsi Banten berharap agar seluruh elemen bangsa dapat bersatu padu untuk membangun Indonesia yang lebih adil, sejahtera, dan bermartabat.
“Mari kita terus bekerja keras dan berjuang bersama untuk mewujudkan cita-cita bangsa,” ajak Ilham Saputra.
LSM GEMPUR DPD Provinsi Banten merupakan organisasi masyarakat yang fokus pada pemantauan kinerja aparatur negara di Provinsi Banten. Organisasi ini berperan aktif dalam mengawal dan mendorong terwujudnya pemerintahan yang bersih, transparan, dan akuntabel.
Sementara Fachri Huzzer Kepala Kabid Investigasi LSM Gempur mengatakan sebagai salah satu langkah dari makna kemerdekaan, Kami mengucapkan selamat di hari kemerdekaan bagi seluruh rakyat Indonesia
“Selamat HUT RI ke-79. Semoga kita selalu bisa berkontribusi untuk kemajuan bangsa dengan semangat yang tinggi. Ayo, rayakan hari ini dengan penuh kebanggaan dan sukacita” Tutupnya.
(Eko)
Post Comment