Mendagri Tito Karnavian Bersama Pj Wali Kota Tangerang Tinjau Stabilitas Harga Pangan di Pasar Induk Tanah Tinggi
Tangerang | suaragempur.com – Penjabat (Pj) Wali Kota Tangerang, Nurdin, mendampingi Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian dalam kunjungan kerja (kunker) ke Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang, Jumat (3/1/2025). Kegiatan ini juga dihadiri oleh Pj Gubernur Banten A Damenta, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Tangerang, serta sejumlah pejabat terkait.
Dalam kesempatan tersebut, rombongan meninjau langsung harga dan ketersediaan sejumlah komoditas pangan di Pasar Induk Tanah Tinggi (PITT), Kota Tangerang. Fokus utama kunjungan ini adalah memastikan stabilitas harga serta memantau pasokan bahan pokok yang menjadi faktor penentu inflasi daerah maupun nasional.
“Baru saja kita mendampingi Pak Mendagri meninjau sejumlah harga komoditas pangan yang menjadi penyumbang inflasi,” ujar Pj Gubernur Banten, A Damenta.
Mendagri Tito Karnavian menjelaskan, tingkat inflasi nasional pada Desember 2024 mencapai 0,44 persen secara month-to-month (M-to-M), sementara inflasi di Provinsi Banten tercatat sebesar 0,5 persen. Menurut Tito, sektor makanan, minuman, dan tembakau menjadi kontributor utama inflasi pada periode tersebut.
“Kenaikan harga di sektor makanan dan minuman sudah menjadi pola rutin yang terjadi saat momen besar seperti Lebaran, Natal, dan Tahun Baru. Permintaan meningkat, sehingga otomatis harga ikut naik,” jelasnya.
Tito juga menyebut beberapa komoditas yang mengalami kenaikan harga secara nasional, seperti telur ayam ras, daging ayam ras, cabai merah keriting, cabai rawit, minyak goreng, dan bawang merah. Namun, ia menggarisbawahi bahwa harga beras relatif terkendali.
“Kondisi ini ingin saya cek langsung di Kota Tangerang sebagai salah satu daerah penting. Saya ingin melihat apakah data nasional ini relevan dengan kondisi di sini,” tambahnya.
Hasil peninjauan menunjukkan bahwa pasokan dan harga komoditas pangan di Kota Tangerang relatif stabil. Tito memuji pengelolaan pasokan yang baik, terutama melalui koordinasi dengan Bulog, distributor, dan pelaku pasar.
“Di Kota Tangerang, stok pangan lebih dari cukup. Hal ini memastikan harga tetap stabil meskipun permintaan tinggi,” ungkap Tito.
Sebelum kunjungan ke PITT, Pj Wali Kota Tangerang Nurdin memaparkan kondisi terkini inflasi di Kota Tangerang. Nurdin menegaskan bahwa Pemkot Tangerang terus berupaya menjaga kestabilan harga pangan melalui berbagai langkah strategis, termasuk optimalisasi distribusi dan pemantauan harga di pasar.
Kunjungan kerja ini menjadi bukti sinergi antara pemerintah pusat, provinsi, dan daerah dalam menjaga stabilitas ekonomi, khususnya di sektor pangan yang memiliki dampak signifikan terhadap kesejahteraan masyarakat. (Red)
Post Comment